Blog kesehatan untuk anda

Rabu, 06 Januari 2016

Kenali Gejala ISPA Pada Anak Anda.. & Cara Penanganannya... !!

Pneumonia biasanya disebabkan oleh virus atau bakteri.Sebagian besar episode yang serius disebabkan oleh bakteri.Biasanya sulit untuk menentukan penyebab spesifik melalui gambaran klinis atau gambaran foto dada.
Dalam program penanggulangan penyakit ISPA,pneumonia diklasifikasikan pneumonia sangat berat,pneumonia berat,pneumonia dan bukan pneumonia,berdasarkan ada tidaknya tanda bahaya,tarikan dinding dada bagian bawah ke dalam dan frekuensi napas,dan dengan pengobatan yang spesifik untuk masing-masing derajat penyakit.

Dalam MTBS/IMCI,anak dengan batuk di”klasifikasi”kan sebagai penyakit sangat berat (pneumonia berat) dan pasien harus dirawat-inap;pneumonia yang berobat jalan,dan batuk : bukan pneumonia yang cukup diberi nasihat untuk perawatan di rumah.Derajat keparahan dalam diagnosis
pneumonia dalam buku ini dapat dibagi menjadi pneumonia berat yg harus
di rawat inap dan pneumonia ringan yang bisa rawat jalan.
Tabel. Hubungan antara Diagnosis klinis dan Klasifikasi-Pneumonia
(MTBS)


Diagnosis (Klinis) Klasifikasi (MTBS)

Pneumonia ringan (rawat jalan) Pneumonia
Infeksi respiratorik akut atas Batuk : bukan pneumonia
Pneumonia berat (rawat inap) :

Tanpa gejala hipoksemia Penyakit sangat berat
Dengan gejala hipoksemia (Pneumonia berat)
Dengan komplikasi

Pneumonia ringan
Diagnosis
Di samping batuk atau kesulitan bernapas, hanya terdapat napas cepat saja.
Napas cepat :

Pada anak umur 2 bulan – 11 bulan : ≥ 50 kali/menit
Pada anak umur 1 tahun – 5 tahun : ≥ 40 kali/menit
Pastikan bahwa anak tidak mempunyai tanda-tanda pneumonia berat

Tatalaksana

Anak di rawat jalan
Beri antibiotik : Kotrimoksasol (4 mg TMP/kg BB/kali) 2 kali sehari selama 3
hari atau Amoksisilin (25 mg/kg BB/kali) 2 kali sehari selama 3 hari. Untuk
pasien HIV diberikan selama 5 hari.

Tindak lanjut

Anjurkan ibu untuk memberi makan anak.
Nasihati ibu untuk membawa kembali anaknya setelah 2 hari,atau lebih cepat kalau keadaan anak memburuk atau
Tidak bisa minum atau menyusu.

Ketika anak kembali Baik :


Jika pernapasannya membaik (melambat), demam berkurang, nafsu
makan membaik, lanjutkan pengobatan sampai seluruhnya 3 hari.
pneumonia RINGAN.


Demikianlah semoga Artikel Singkat ini berguna untuk Anda.

0 comments:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.